fbpx

5 Dekorasi Kamar Tidur Sempit Remaja Sederhana Yang Cozy

Ruang kamar tidur yang sempit bukan berarti tak bisa diberi dekorasi dan memaksimalkan sisi fungsionalnya. Sebagai area yang menjadi lokasi beristirahat hingga melakukan proses kreatif, sangat disayangkan bila anda tidak memaksimalkan dekorasinya.

Mulai dari dekorasi simpel sampai estetik, apa saja referensi dekorasi kamar tidur remaja yang direkomendasikan? Yuk, cari tahu referensinya di bawah ini!

Dekorasi Kamar Sederhana Fungsional

1. Ranjang Plus Laci

Minim space untuk penyimpanan barang? Anda bisa mengakalinya dengan menambahkan laci pada bagian bawah ranjang. Laci tersebut cukup untuk menampung pakaian, sprei, dan bahkan camilan sekaligus.

2. Meja All In One

Meja di dalam kamar adalah furnitur penting yang tak boleh terlewatkan bagi kebanyakan anak remaja. Furnitur satu ini selain mengisi interior ruangan, tentunya berfungsi sebagai meja belajar, tempat menyimpan barang, dan lainnya.

Anda dapat memilih meja all in one dengan drawer yang bisa dibuka-tutup dan diisi barang, atau dijadikan meja rias lengkap dengan cermin untuk anak gadis remaja.

3. Panel Kayu Minimalis

Ruangan kamar yang sempit bukan berarti tidak bisa dirancang estetik. Dekorasi berikutnya yang kami sarankan adalah pengaplikasian panel kayu minimalis berbahan kayu. 

Selain menghiasi dinding, ini juga dapat dimanfaatkan sebagai pintu untuk lemari tersembunyi.

Dekorasi Kamar Yang Estetik

1. Tanaman Hias

Pengapnya kamar berukuran kecil dapat diakali dengan menyimpan tanaman hias kecil seperti gardenia, peace lily, lidah mertua, hingga bamboo plant yang disimpan di atas meja belajar.

Kehadiran tanaman tersebut mampu memberikan oksigen, juga menciptakan atmosfir kamar yang menenangkan.

2. Lampu Gantung

Dekorasi kamar aesthetic yang sayang untuk dilewatkan adalah lampu gantung. Selain sebagai penerangan, lampu juga dapat dijadikan dekorasi sederhana  yang unik.

Alih-alih memasang lampu seperti biasanya, anda bisa memilih kap lampu estetik kekinian berwarna monokrom dengan warna cahaya temaram.

Manfaat Mendekorasi Kamar

Tidak hanya memanjakan mata, mendekorasi kamar juga merupakan aktivitas menyenangkan penuh manfaat, lho. Berikut beberapa manfaatnya, antara lain :

  • Kamar cantik dapat meningkatkan mood penghuninya. Tentunya hal ini sangat baik demi meningkatkan produktivitas, juga sebagai menunjukkan bagian dari diri kita.
  • Ruangan yang terdekorasi baik dapat memotivasi anda untuk tetap selalu menjaga kebersihan, yang mana hal tersebut adalah pengaruh baik.
  • Selain kenyamanan untuk diri sendiri, pemilihan dekorasi juga membuat siapa pun yang bertamu jadi lebih nyaman.

Tips Dekorasi Kamar Remaja

  1. Sesuaikan dengan karakter dan kesukaan anak.
  2. Pilih warna yang mampu menambah efek cerah, bahkan kesan luas di kamar.
  3. Selektif dalam memilih furnitur, disarankan memilih yang mengutamakan fungsionalitas.
  4. Hindari menyimpan furnitur yang terlalu memakan tempat, ini menyulitkan anda untuk membersihkan ruangan.
  5. Gunakan jasa interior design Voyerdesign.com untuk merancang kamar tidur remaja sederhana yang estetik dan tetap fungsional

Demikianlah lima ide dekorasi kamar tidur remaja yang sempit. Semoga bermanfaat.