Background dengan warna polos terutama warna putih sering diterapkan agar memunculkan kesan rapi, lebih luas serta bersih pada hunian tempat tinggalnya. Tetapi tidak jarang penggunaan dari warna polos juga dapat memunculkan kesan monoton dan kaku.
Untuk menyiasati hal tersebut, Kami akan bagikan 5 tips dan trik memadukan background warna putih polos dengan dekorasi ruangan. Silakan simak sampai akhir.
Hal pertama yang bisa Anda lakukan untuk memadukan background warna polos, terutama warna putih dengan dekorasi ruangan adalah memakai furniture yang warnanya sama.
Penggunaan furniture dengan warna senada tidak hanya menampilkan kesan rapi dan bersih. Tetapi juga membuat ruangan di rumah Anda terlihat lebih elegan.
Sebagai informasi, selain furniture dengan warna yang senada, Anda pun dapat memakai warna yang kontras di dalam ruangan yang memiliki background warna putih polos.
Namun, supaya Anda tetap bisa memunculkan kesan rapi dan juga bersih, disarankan untuk memakai furniture warna kontras dalam satu warna saja.
Sebagai contoh, jika Anda ingin memakai warna biru untuk meja, maka sebaiknya gunakan warna yang sama untuk berbagai furniture lainnya.
Trik selanjutnya yang dapat Anda coba untuk memadukan background dengan warna polos dengan dekorasi adalah mengkombinasikannya dengan unsur metalik.
Anda dapat memakai unsur metalik pada ruangan seperti dapur misalnya dengan memakai kursi bar atau kitchen set yang memakai metal.
Perpaduan cat plafon dan dinding warna putih dan unsur metalik ini akan memunculkan kesan glamor serta elegan.
Anda juga disarankan untuk menghindari lantai yang memiliki nuansa sama dengan warna background putih polos yang Anda gunakan.
Hal tersebut bisa memunculkan kesan monoton yang bisa membuat kenyamanan Anda berada di rumah berkurang.
Pilihan lantai yang bisa Anda gunakan adalah lantai keramik yang memiliki motif kayu. Pilihan lantai tersebut akan membuat rumah Anda tampak lebih apik serta keren.
Perpaduan warna putih polos dengan lantai kayu juga bisa memunculkan kesan hangat layaknya rumah Skandinavian.
Untuk membuat ruangan yang memakai background cat warna putih polos memiliki kesan yang lebih ceria, Anda dapat menghadirkan pernak-pernik warna-warni sebagai pajangan.
Anda bisa meletakkan cangkir sampai bantal sofa supaya ruangan di hunian Anda jauh dari kesan monoton.
Tetapi perlu diingat untuk tidak menambahkan pernak-pernik secara berlebihan supaya kesan bersih dan rapi yang telah muncul karena penggunaan background polos tidak hilang begitu saja.
Itulah dia 5 tips dan trik memadukan background polos dengan dekorasi ruangan yang bisa Anda coba sendiri, selamat mencoba membuat ruangan putih aesthetic ala Anda sendiri. Silakan cek https://www.voyerdesign.com/ untuk referensi maupun konsultasi dengan penyedia jasa interior desain yang profesional.