Gypsum dinding merupakan salah satu material yang dipilih untuk pembuatan dinding. Saat ini sebagian besar rumah baru selalu memilih dinding dari material gypsum karena berbagai kelebihannya dibanding yang lain, salah satunya tentu dari segi harga.
Apakah Anda salah satu yang berencana menggunakan gypsum dinding? Jika iya, pastikan Anda sudah mengetahui plus minus material satu ini. Untuk menambah wawasan Anda, pastikan untuk menyimak ulasan di bawah ini!
Berikut ini beberapa kelebihan gypsum dinding, yaitu:
Sangat berbeda dari penggunaan dinding batu bata maupun beton, gypsum dinding hadir dengan proses pemasangan yang lebih cepat. Tentu saja penggunaan gypsum sangat efektif untuk Anda yang ingin pembangunan rumah baru siap lebih cepat. Selain itu, pemasangan yang cepat juga akan membuat Anda semakin mudah meminimalisir anggaran.
Gypsum dinding rumah juga memiliki bobot yang lebih ringan jika dibandingkan beton atau batu bata. Misal, jika batu bata atau dinding beton memiliki bobot mencapai 80 hingga 100 kg per m2. Maka dinding gypsum hanya memiliki bobot 30 kg saja untuk setiap m2. Fakta inilah yang membuat dinding gypsum lebih cepat dan mudah dipasang.
Jauh berbeda dengan dinding batu batu yang dipasang di atas balok struktur, gypsum menyediakan pemasangan yang lebih fleksibel karena bisa dipasang di mana saja. Material gypsum dinding memungkinkan dipasang di berbagai area di dalam rumah sehingga mempermudah proses pembangunan hunian baru Anda dan keluarga.
Pada beberapa kondisi mungkin gypsum dinding akan mengalami kerusakan seperti lecet atau berlubang. Namun tidak perlu khawatir karena proses perbaikannya sangat sederhana. Anda hanya perlu menambahkan dempul. Jika ingin lebih mudah, Anda juga bisa menggantikan bagian pada papan gypsum yang telah rusak.
Meskipun menawarkan banyak kelebihan, jenis gypsum untuk dinding juga memiliki beberapa kekurangan. Bagi Anda yang berencana menggunakan gypsum dinding, pastikan Anda mengetahui dan mempertimbangkan hal ini dengan matang.
Sebagai informasi tambahan, berikut ini beberapa kekurangan gypsum dinding:
Untuk itu, sangat disarankan bagi Anda yang ingin menggunakan gypsum dinding untuk menghubungi ahlinya agar pemasangan bisa dilakukan secara rapi, presisi dan aman.
Tidak perlu khawatir, kini semakin mudah merancang dan mendesain hunian impian Anda dengan mengandalkan jasa Voyerdesign.com. Dengan Voyerdesign Anda bisa mendapatkan layanan pengembangan dari konsep hingga realisasi hunian terbaik yang dilakukan oleh tim ahli berpengalaman.
Bagi Anda yang ingin tahu lebih banyak tentang desain rumah hingga tips pemasangan gypsum dinding, pastikan untuk segera mengunjungi laman resminya!